p3e
  • Info DLHK
  • 2 tahun yang lalu
  • Lingkungan
  • 1916 Kali


Pada tanggal 26 Juli 2022 Pusat Pengendalian Pembangunan Ekoregion (P3E) Kalimantan telah menyelenggarakan Focus Group Discussion (FGD) tim inventarisasi data dalam rangka fasilitasi integrasi perencaaan pengendalian pembangunan ekoregion untuk pencapaian Indeks Kualitas Lingkungan Hidup (IKLH) Kabupaten Kutai Kartanegara. Acara ini dilaksanakan di ruang rapat Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kabupaten Kuatai Kartanegara di Tenggarong yang dihadiri oleh tim inventarisasi data dari P3E Kalimantan, Bappeda, Dinas Pertanahan dan Perumahan Rakyat, serta Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kabupaten Kutai Kartanegara.

FGD ini diadakan untuk memetakan, mengklarifikasi, dan melengkapi data serta informasi yang akan digunakan untuk penyusunan dokumen integrasi perencanaan pengendalian pembangunan ekoregion dalam rangka pencapaian IKLH Kabupaten Kuatai Kartanegara. FGD dipimpin oleh Dr. Ade Suharso, Kepala Bidang Koordinasi Perencanaan Pengendalian Pembangunan Ekoregion, P3E Kalimantan. Kabupaten Kutai Kartenegara merupakan satu dari lima kabupaten/kota target fasilitasi intergasi perencanaan dalam rangka pencapaian IKLH oleh P3E Kalimantan pada tahun 2022. Adapun empat kabupaten/kota lainnya adalah: Kota Samarinda, Kota Balikpapan, Kabupaten Paser, dan Kabupaten Paser Penajam Utara di Provinsi Kalimantan Timur.